Project Theme : A Calm Sky Bedroom for Little Dreamers🌥️💙
Project Location : South Jakarta, Indonesia
Room Size : 3,1 m X 2,7 m
Service : Design & Build by @petite.castle
Desain kamar tidur anak yang tepat merupakan salah satu cara untuk membuat si buah hati merasa lebih betah beraktivitas di kamar dan bisa menikmati waktu bersantai lebih asyik. Memang tidak mudah untuk membuat ruangan yang nyaman bagi anak laki-laki. Sebab itu, Petite Castle pun menghadirkan inspirasi-inspirasi desain interior yang sesuai seperti apa yang para orang butuhkan dan inginkan.
Desain interior kamar anak yang juga memiliki peran penting dalam mendukung kenyamanan, kreativitas, dan pertumbuhan emosional si buah hati. Kamar tidur anak bukan hanya sekdara tempat beristirahat saja, tetapi juga sebagai tempat eksplorasi, belajar dan bermain. Dalam desain interior kamar anak kali ini mengusung tema langit biru yang menyenangkan. Dengan dominasi warna biru langit yang lembut, kamar ini menghadirkan suasana seperti berada di antara awan. Elemen panel awan pada dinding menjadikan kamar ini tidak hanya estetik tapi juga menyenangkan untuk anak-anak.
1. A Minimalist Modern Bedframe ( Bedframe Minimalis Modern )
Kamar anak ini memiliki tempat tidur berukuran single yang dirancang rendah untuk memberikan keamanan dan kenyamanan saat digunakan. Rangka dan sandaran tempat tidur ini juga sudah dibaluti dengan kain premium yang lembut juga menambah kenyamanan dan keamanan bagi anak saat beristirahat atau bermain di atas tempat tidur. Lengkap dengan lampu LED warm white dibagian bawah tempat tidur memberikan kesan yang menenangkan dan tidak menyilaukan mata sehingga sangat cocok dipadukan pada tempat tidur anak ini. Panel awan di bagian dinding berfungsi sebagai aksesoris tambahan yang memperkuat tema langit sekaligus memberikan sentuhan dekoratif yang lembut dan menyenangkan di sekitar tempat tidur.
2. Spacious Wardrobe with Multiple Storage Sections ( Lemari Pakaian yang Luas dengan Banyak Bagian Penyimpanan )
Lemari pakaian yang besar ini memiliki banyak penyimpanan yang beragam seperti ambalan, laci, dan gantungan baju, sehingga memudahkan anak menyimpan dan mengatur barang-barangnya dengan rapi. Mulai dari baju favorit, koleksi mainan, hingga aksesoris kecil semuanya bisa tertata sempurna! Dengan desain yang fungsional dan warna mint yang menenangkan, kamar si kecil akan selalu terlihat clean dan nyaman.
3. Study Table with Mounted Cabinet are One ( Meja Belajar dan Lemari Gantung menyatu menjadi Satu Kesatuan )
Pada kamar anak juga harus mendukung aktivitas belajar si buah hati. Meja belajar ini dirancang dengan desain ergonomis, sehingga nyaman dan aman saat digunakan. Dengan kursi yang empuk juga dirancang agar mendukung tulang belakang dan mengurangi pegal ketika sedang belajar. Dibagian atas meja belajar juga terdapat penyimpanan berupa laci-laci yang didesain compact untuk memaksimalkan sudut dengan baik. Lengkap dengan lampu LED warm white dibagian bawah tempat tidur memberikan kesan yang menenangkan dan tidak menyilaukan mata sehingga sangat cocok dipadukan pada tempat tidur anak ini.